
Subjudul
GLADTalk merupakan “forum berbagi pengetahuan” dalam suasana hati yang gembira. Forum ini didesain dengan tujuan untuk menyebarluaskan ide/ pengetahuan/ informasi yang bisa dipertanggungjawabkan secara ilmiah.
Dikemas dalam format ceramah (kuliah satu arah) dan bersifat tematik mengikuti isu-isu terkini (current issues) yang menjadi perhatian publik dan penting untuk didiskusikan lebih jauh dalam kerangka diskusi akademis.
Tagline “knowing not to know” menunjukkan bahwa semangat dasar kegiatan GLADTalk adalah menyajikan informasi dan pengetahuan kepada orang-orang yang selalu merasa dahaga dengan ilmu pengetahuan.